Peran Kelompok Sadar Wisata Dalam Merevitalisasi Kampung Pecinan Sebagai Objek Dan Daya Tarik Wisata di Kota Surakarta

Authors

  • Monica Hadi Suprapto Sekolah Tinggi Pariwisata Sahid Surakarta
  • Budi Purnomo Sekolah Tinggi Pariwisata Sahid Surakarta
  • Made Prasta Yostitia Pradipta Sekolah Tinggi Pariwisata Sahid Surakarta

Keywords:

peran kelompok sadar wisata, revitalisasi

Abstract

Revitalisasi merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh Kelompok Sadar Wisata  Kelurahan Sudiroprajan dalam meningkatkan pariwisata di Kampung Pecinan. Tujuan dari penelitian ini  adalah 1) memaparkan potensi objek dan daya tarik wisata di Kampung Pecinan, 2) menganalisis  peran Kelompok Sadar Wisata dalam merevitalisasi Kampung Pecinan sebagai objek dan daya tarik  wisata di Kota Surakarta, 3) untuk mengetahui pengaruh revitalisasi Kampung Pecinan sebagai objek  dan daya tarik wisata terhadap minat wisatawan berkunjung ke Kota Surakarta. Penelitian ini  menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, dimana akan mendeskripsikan secara mendalam  tentang peran Kelompok Sadar Wisata Kelurahan Sudiroprajan dalam merevitalisasi Kampung  Pecinan. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah Kelompok Sadar Wisata Kelurahan  Sudiroprajan melakukan revitalisasi terhadap potensi-potensi keberagaman budaya yang dimiliki oleh  Kampung Pecinan dengan cara melakukan penataan lingkungan kampung, normalisasi Kali Pepe, dan  pelestarian kuliner khas Cina. Hambatan dalam penelitian ini adalah kurangnya kesadaran masyarakat  terhadap pariwisata membuat upaya Kelompok Sadar Wisata Kelurahan Sudiroprajan menjadi sedikit  sulit untuk mengembangkan Kampung Pecinan.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Arikunto,S. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Goeldner, Charles R. 2003. Tourism: Principles, Practices, Philosophies. Wiley.

M. Iqbal Hasan. 2002. Pokok-Pokok Materi Metodologi Penelitian dan Aplikasinya. Penerbit Ghalia Indonesia : Jakarta.

Pitana, I Gede dan Putu G Gayatri. 2005. Sosiologi Pariwisata. Yogyakarta: Penerbit Andi Offset

Rahim, Firmansyah. 2012. Pedoman Kelompok Sadar Wisata. Jakarta.

Spillane, James J. 1994. Pariwisata Indonesia: Siasat Ekonomi Dan Rekayasa Kebudayaan. Yogyakarta: Penerbit Kanisius.

Sutopo, H.B. 2002. Metodologi Penelitian Kualitatif. Surakarta: Sebelas Maret University Press.

Suwantoro, Gamal. 1997. Dasar-dasar Pariwisata. Yogyakarta: Penerbit Andi.

Undang-Undang No. 10 Tahun 2009 tentang kepariwisataan.

Published

2018-06-01

How to Cite

Hadi Suprapto, M., Purnomo , B., & Yostitia Pradipta, M. P. . (2018). Peran Kelompok Sadar Wisata Dalam Merevitalisasi Kampung Pecinan Sebagai Objek Dan Daya Tarik Wisata di Kota Surakarta. Jurnal Pariwisata Indonesia, 14(1), 60–65. Retrieved from http://jurnal.stpsahidsurakarta.ac.id/index.php/JPI/article/view/218

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2